Resep Sate Jamur, Camilan Sehat Untuk Keluarga

Ilustrasi Sate Jamur
Ilustrasi Sate Jamur

Gemapos.ID (Jakarta) - Jangan hanya gorengan ataupun camilan berminyak lainnya. Bagaimana kalau membuat sate jamur untuk cemilan penahan lapar sebelum makan malam?

Dengan tekstur yang bisa menggantikan peran daging dan terasa berisi, jamur memang jadi idola banyak orang. Terlebih tentunya untuk kamu yang menganut vegetarian, karena itu sate jamur ini akan menjadi cemilan istimewa yang mudah di buat di rumah. Yuk, simak resepnya berikut ini.

Bahan-bahan

  • 350g jamur merang
  • 1lembar daun salam
  • 3sdm Kecap Manis
  • ¼sdt garam
  • ¼sdt merica putih bubuk
  • 100ml air
  • 1sdm minyak, untuk menumis

Bumbu halus

  • 3siung bawang putih
  • 6butir bawang merah
  • ¼sdt ketumbar bubuk

Cara membuat

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan daun salam hingga harum. Masukkan jamur, aduk rata.
  2. Tambahkan Kecap Manis, garam, merica, dan air. Masak hingga matang.
  3. Tusuk jamur menggunakan tusuk sate. Bakar di atas pan sambil dioles sisa bumbu hingga matang dan kecokelatan.
  4. Sajikan.

Nah, itulah resep sate jamur yang wajib kamu coba.(mhi/ri)