Berikut Harga Tiket dan Peta Tempat Duduk FIBA World Cup 2023 di Indonesia Arena

Tiket FIBA World Cup 2023 (foto: gemapos/Loket.com)
Tiket FIBA World Cup 2023 (foto: gemapos/Loket.com)


Gemapos.ID (Jakarta) Harga tiket FIBA World Cup 2023 di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Piala Dunia Basket 2023 ini digelar di tiga negara, yakni Filipina, Jepang, dan Indonesia pada 25 Agustus-10 September 2023.

Ini pertama kalinya FIBA World Cup digelar di tiga negara sekaligus. Sementara Filipina dan Jepang sudah pernah jadi tuan rumah, Indonesia pun tercatat menjadi tuan rumah untuk pertama kalinya dalam sejarah basket.

Sebagai venue terpilih, Indonesia Arena bisa menampung sekitar 16.500 penonton. Ketua Joint Management Committee (JMC) FIBA World Cup 2023, Cahyadi Wanda, menyatakan kejuaraan ini diharapkan menarik minat masyarakat umum, karena menjadi tuan rumah ajang dunia merupakan momen kebanggan bagi Indonesia.

Tiket nonton FIBA World Cup 2023 dibagi menjadi lima kategori, yakni kategori 1A & 1B, 2A dan 2B, 3A & 3B, 4, dan 5. Tiket paling murah pun dijual dengan harga Rp100.000, dan paling mahal dengan harga Rp2.500.000. Berikut rincian harga tiket dan tempat duduk nonton FIBA World Cup 2023 di Indonesia Arena.

Harga Tiket dan Peta Tempat Duduk FIBA World Cup 2023

Kategori 1A & 1B: Rp1.250.000-2.500.000

Kategori 2A & 2B: Rp500.000-1.750.000

Kategori 3A & 3B: Rp200.000-500.000

Kategori 4: Rp125.000-200.000

Kategori 5: Rp100.000-150.000

Tiket bisa dibeli di fiba.flywheelsites.com/indonesia-en dan pusat informasi bisa dihubungi lewat Whatsapp 085-280-109-308 atau email [email protected].(da)