Timnas Argentina Gelar Latihan Tertutup di SUGBK Hari Ini

Sesi latian timnas Argentina (ist)
Sesi latian timnas Argentina (ist)


Gemapos.ID (Jakarta) Timnas Argentina bersiap menghadapi tuan rumah Indonesia pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/6/2023) malam WIB. Pasukan Lionel Scaloni pun menggelar latihan tertutup hari ini. La Albiceleste -julukan Timnas Argentina tiba di Tanah Air pada Jumat (16/6/2023) malam WIB. Penyambutan itu dipimpin langsung Ketua Umum PSSI, Erick Thohir beserta para exco.

Dalam sesi latihan tertutup, tak boleh dihadiri fans atau suporter, bahkan media pun dilarang untuk meiput sesi latihan yang dilakukan Alejandro Garnacho cs. Semua dilakukan untuk menjaga privasi para pemain

"Kami ingin menyampaikan bahwa Timnas Argentina akan melaksanakan sesi latihan tertutup pada Sabtu 17 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Karno," tulis pernyataan LOC Match Media Operation Indonesia vs Argentina, Sabtu (17/6/2023).

Sesi latihan tertutup Argentina dilakukan untuk mematangkan persiapan skuad Albiceleste. Para pemain Argentina ingin dalam kondisi yang baik saat melawan Timnas Indonesia.

"Dalam rangka menjaga fokus dan privasi para pemain, pihak tim memutuskan untuk tidak membuka akses media selama sesi latihan tersebut," lanjutnya.

"Keputusan ini diambil dengan tujuan memastikan kondisi terbaik bagi para pemain dalam persiapan mereka menjelang pertandingan melawan Timnas Indonesia," tandas pernyataan tersebut.

Sebelum melawan Indonesia, Timnas Argentina menghadapi Australia di Stadion Pekerja, Beijing, China, Kamis (15/6/2023). La Albiceleste menang 2-0, dengan Lionel Messi mencetak gol menit kedua dan German Pezzella (68’).

Messi absen melawan Indonesia. Laga kontra Argentina menjadi penting bagi Indonesia untuk menambah poin demi mengatrol ranking dunia. Saat ini Indonesia di peringkat 149, sementara Argentina nomor 1 dunia. Timnas Indonesia wajib membenahi lini depan setelah Skuad Garuda ditahan Palestina 0-0 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (14/6/2023).(da)