Pertuni Gelar Pelatihan Komputer Bagi Tuna Netra

pertuni2
pertuni2
Gemapos.ID (Jakarta) - Persatuan Tunanetra Indonesia (Pertuni) mengadakan kegiatan berbagi pada teman-teman penyandang tunanetra dengan memberikan pendampingan dan pemberdayaan. Pertuni adalah organisasi tunanetra tingkat nasional yang berdiri sejak 26 Januari 1966. Visi organisasi ini adalah mewujudkan keadaan yang kondusif dengan orang tunanetra dapat berpartisipasi penuh dalam semua aspek kehidupan di masyarakat yang inklusif. Program pendampingan dan pemberdayaan bagi tuna netra mengusung pelatihan komputer bicara bagi para peserta didik Sekolah Menengah Atas (SMA) yang menyandang tunanetra.  Dari pelatihan ini para peserta didik dapat memahami cara menggunakan komputer bicara seperti microsoft office dan internet. Dengan demikian, mereka dapat belajar di sekolah secara mudah, sehingga mereka dapat mempersiapkan diri untuk memasuki jenjang selanjutnya. Hal ini juga sebagai salah satu solusi bagi peserta didik penyandang tunanetra untuk dapat bergabung di sekolah reguler yang menerapkan sistem pendidikan inklusif. Tunanetra dapat menggunakan perangkat keras untuk merekam atau mencatat materi yang diberikan oleh pengajar saat melakukan pembelajaran di kelas. Selain itu dapat menggunakan aplikasi pemindai teks untuk mengubah buku cetak tinta sehingga penyandang tunanetra dapat membaca teks secara mandiri. (m4)