Mayjen TNI Erwin Djatniko Hadiri Tradisi Korps Serah Terima GSCL di Akademi Militer

Mayjen TNI Erwin Djatniko Saat Menghadiri Tradisi Korps Serah Terima GSCL di Akademi Militer
Mayjen TNI Erwin Djatniko Saat Menghadiri Tradisi Korps Serah Terima GSCL di Akademi Militer


Gemapos.ID (Jakarta)- Gubernur Akademi Militer Mayjen TNI Erwin Djatniko, S.Sos., menghadiri acara Tradisi Korps serah terima Genderang Suling Canka Lokananta (GSCL) yang  bertempat di Lapangan Sapta Marga Akademi Militer pada Sabtu (08/07/2023).

Terlihat dalam acara tersebut, Tradisi Korps serah terima GSCL Akademi Militer dipimpin oleh Komandan Resimen Korps Taruna (Danmenkorpstar) Akademi Militer, Sersan Mayor Dua Taruna Muhammad Afreza Nurfaizi No. Ak. 2020.016.

Kegiatan diawali serah terima Penatarama GSCL dari Sersan Mayor Dua Taruna Arsakti Putra Arman No. Ak. 2020.354 dan Sersan Mayor Dua Taruna Noel Fromiven No. Ak. 2020.219 kepada Sersan Taruna Prananda Aldi Saputra No. Ak. 2021.031 dan Sersan Taruna I Made Indra Kari Musthika No. Ak. 2021.318 selanjutnya diikuti penyerahan seluruh alat GSCL.

Menurut informasi yang didapat melalui Penhumas Akmil, disebutkan bahwa menjadi bagian dalam Genderang Suling Canka Lokananta merupakan salah satu kebanggaan dan kehormatan bagi Taruna/Taruni Akademi Militer.

Sementara itu, adanya Tradisi serah terima ini sebagai wujud penyerahan tanggung jawab dari senior kepada Yunior untuk meneruskan estafet Genderang Suling Canka Lokananta.

Turut hadir dalam acara Tradisi Korps serah terima Genderang Suling Canka Lokananta (GSCL) tersebut antara lain, Wakil Gubernur Brigjen TNI Sapto Widhi Nugroho serta para Pejabat Distribusi Akademi Militer dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang BS Akademi Militer beserta pengurus.(ra)