Maskapai Didesak Kembalikan Uang Deposit

Pauline Suharno
Pauline Suharno
Gemapos.ID (Jakarta)-Pauline Suharno, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Asosiasi Travel Agent Indonesia (Astindo) meminta uang deposit yang dimiliki travel agent dikembalikan maskapai penerbangan. Begitupula uang refund tiket yang dipunyai penumpang pesawat terbanga. “Travel agent sudah terengah-engah dengan tidak adanya pemasukan sama sekali dan harus terus membayar biaya operasional perusahaan,” katanya pada Senin (11/4/2020). Apa penyebab ini belum dikemuakakan maskapai penerbangan, padahal travel agent telah menjadi distribution channel maskapai penerbangan. Kejadian tersebut membuat travel agent kecewa. “Maskapai tidak memberikan kesempatan kepada travel agent untuk mendapatkan profit dari penjualan tiket,” ucapnya. Pauline meneruskan pemerintah belum memberikan solusi atas persoalan tersebut. Dia mempertanyakan apakah pemerintah bisa menjamin pengembalian uang travel agent dan uang penumpang jika suatu maskapai penerbangan mengalami kebangkrutan. “Berkaca dari kebangkrutan Adam Air, Batavia, Mandala, Linus Air, tidak ada sepeserpun uang travel agent maupun penumpang yang dikembalikan,” tandasnya. (mam)