IHSG Melorot 0,59% Akibat Minim Sentimen Positif

2eb499fd02edefa62cfc7f1db1827523b5386e8a
2eb499fd02edefa62cfc7f1db1827523b5386e8a
Gemapos.ID (Jakarta) – Aksi jual investor asing berdampak pada pelemahan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis (3/9/2020) sore. “Hari ini minim data makro ekonomi domestik maupun global yang memberikan high positive impact terhadap pasar. Faktor deflasi Indonesia turut mempengaruhi kinera IHSG pada hari ini,” kata M Nafan Aji Gusta Utama, Analis Binaartha Sekuritas di Jakarta, Kamis (3/9/2020). IHSG ditutup melemah 0,59% atau 31,16 poin ke posisi 5.280,81. Dari angka ini sektor industri bergerak turun yaitu minus 2,03% yang diikuti oleh bidang infrastruktur dan industri yang masing-masing minus 1,34% dan 1,07%. Hanya sektor perdagangan yang mengalami kenaikan sebesar 0.41 persen. Di sisi regional Asia, Indeks Nikkei menguat 0,84% atau 218,38 poin ke 23.465,53, Indeks Hang Seng turun 0,45 % atau 112,49 poin ke 25.007,6, dan Indeks Straits Times melemah 0,44% atau 12,06 ke 2.527,88. (m1)