Diduga Penipuan, Ternyata Begini Cara Kerja Jombingo

Aplikasi Jombingo (ist)
Aplikasi Jombingo (ist)


Gemapos.ID (Jakarta) Aplikasi Jombingo ramai menjadi pembahasan di media sosial. Banyak orang yang mengaku sebagai korban Jombingo.

Dikutip dari berbagai sumber, Jombingo ini adalah sebuah e-commerce yang menyediakan produk atau barang dengan harga yang mudah. Jika e-commerce lain bisa langsung membeli, di Jombingo member harus mengundang teman lebih dulu.

Jika teman atau tim sudah terkumpul, maka baru bisa membeli produk yang sama. Nantinya ada sistem undian, siapa saja yang bisa menjadi pemenang barang dan bisa langsung dikirim kepada pemenangnya.

Untuk member yang tidak berhasil menang, uang yang sudah ditopup oleh pengguna akan kembali ke saldo utama dan disebut bisa kembali ke rekening bank member.

Bingoby Digital Kreasi atau perusahaan yang menaungi Jombingo juga telah terdaftar di oss.go.id dengan NIB 1910220089092 dengan status aktif dan status migrasi OSS RBA.

Sebelumnya diberitakan heboh di media sosial orang mengeluhkan tertipu aplikasi Jombingo. Aplikasi ini mengaku sebagai e-commerce yang menawarkan harga murah untuk produk yang dijual.

Dikutip dari akun TikTok @mr.k** diposting sebuah video yang menunjukkan kantor Jombingo di Jakarta dan Bandung sudah kosong. "Orang-orangnya pada kabur, lalu gimana denga nasib orang yang topup puluhan juta bahkan ratusan juta? Kalau sudah gini siapa yang mau disalahkan," tulisnya, dikutip Selasa (27/6/2023).

Dijelaskan pula Jombingo adalah aplikasi yang awalnya menawarkan belanja barang murah serba Rp 10 ribu tapi cara belinya dengan mengajak orang lain yang belum mendownload aplikasinya.(da)