Pengakuan DKI 2 atas Pertemuan Anies dengan Fraksi DPRD

Ahmad Riza Patria
Ahmad Riza Patria
Gemapos.ID (Jakarta) - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengklaim pertemuan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan tujuh fraksi DPRD DKI Jakarta tidak meminta penghentian pengajuan hak interpelasi Formula E. Hal ini merupakan hak anggota DPRD DKI Jakarta. “Semua itu pertemuan silahturahmi biasa aja membahas segala hal," katanya di Jakarta pada Minggu (29/8/2021). Pertemuan Anies Baswedan bersama perwakilan tujuh fraksi DPRD dianggap sebagai hal biasa. Walaupun, Fraksi PDI Perjungan dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang mengajukan hak interpelasi soal Formula E tak diundang dalam pertemuan tersebut. “Kami eksekutif dan legislatif selama ini selalu berkomunikasi dalam forum formal maupun informal. Silaturahmi secara kelompok atau dialog bersama-sama, bahkan per orang kami terus lakukan silaturahmi," ujarnya. Sebelumnya, Anies Baswedan bertemu dengan perwakilan tujuh fraksi di DPRD DKI Jakarta usai mengetahui usulan hak interpelasi. Pertemuan ini tidak mengundang Fraksi PDI Perjuangan dan PSI lantaran keduanya mengajukan usulan interpelasi. Ketujuh Fraksi yang hadir adalah Fraksi Partai Gerindra, Fraksi PKS, Fraksi Partai Demokrat, Fraksi PAN, Fraksi Partai Nasdem, Fraksi Partai Golkar, dan Fraksi PKB-PPP.