Lion Air Tidak Terbangi Denpasar-Wuhan Mulai Minggu

lion air
lion air
[contact-form][contact-field label="Nama" type="name" required="true" /][contact-field label="Surel" type="email" required="true" /][contact-field label="Situs web" type="url" /][contact-field label="Pesan" type="textarea" /][/contact-form] Lion Air telah menghentikan sementara rute penerbangan Denpasar, Bali ke Wuhan, China mulai 26 Januari 2020. Langkah ini guna mencegah penyebaran virus Corona dari Wuhan. “Kemungkinan maskapai memulangkan warga Wuhan ke tempat asal karena tidak mungkin overstay di Indonesia,” kata Arie Ahsanurrohim, Communication and Legal Manager Angkasa Pura I, Jumat (24/1/2020). Selama ini rute penerbangan Denpasar ke Wuhan dilayani oleh dua maskapai penerbangan yakni Lion Air dan Sriwijaya Air. Sampai hari ini perjalanan dari Wuhan ke Denpasar masih disediakan kedua maskapai tersebut, tapi ini sudah ditumpangi oleh penumpang dari sana. Maskapai penerbangan di Indonesia tidak akan terbang ke Wuhan menindaklanjuti arahan Kemeterian Perhubungan (Kemhub). Kebijakan ini berdasarkan Notice To Airmen (NOTAM) G0108/20 yang diterbitkan oleh International Notam Office Beijing. (mam)