Peringati HUT PHDI Ke-65, : PHDI Apresiasi Program Pembangunan 1.000 Candi Hindu

Perayaan HUT Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) yang ke-65 tahun,  dilaksanakan upacara pemelaspasan Candi sebagai bagian dari program 1000 Candi Nusantara. (gemapos)
Perayaan HUT Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) yang ke-65 tahun, dilaksanakan upacara pemelaspasan Candi sebagai bagian dari program 1000 Candi Nusantara. (gemapos)

Gemapos.ID (Jakarta) - Dalam memperingati ulang tahun Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) yang ke-65 tahun,  dilaksanakan upacara pemelaspasan Candi sebagai bagian dari program 1000 Candi Nusantara. Kegiatan tersebut dilaksankan di Kandangan, Kediri Provinsi Jawa Timur, Sabtu, (24/2/2024). Hari tersebut juga bertepatan dengan Hari Purnama Kasanga.

Upacara pemelaspasan Candi ini dipimpin oleh empat pandita (orang Suci), yaitu Rsi Hasto Dharma Eka Telabah, Dukun Pandita Sukardi, Ida Bhagawan Agra Segening, dan Ida Pandita Shri Dalem Wira Jagad Manik. Sebanyak 40 Cok Bakal (Pejati) turut serta sebagai simbol pemelaspasan 40 candi yang telah terpasang di rumah-rumah umat.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai bagian dari perayaan ulang tahun ke-65 PHDI. Meskipun sederhana, pemotongan tumpeng ini menjadi momen berkesan karena dihadiri oleh perwakilan Muspika Kediri (Camat, Danramil, dan Kapolsek) serta lebih dari 300 umat Hindu di Desa Banaran, Kecamatan Kandangan, Kediri, Jawa Timur.

Dalam sambutannya, Ketua Umum Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Pusat, Mayjen TNI (Purn) Wisnu Bawa Tenaya  menekankan pentingnya program pembangunan 1.000 Candi Nusantara sebagai pondasi pembangunan sumber daya manusia (SDM) Hindu. 

Wisnu juga mengajak semua umat Hindu untuk terus berharmoni dalam kebhinekaan, menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan, dan memperkuat identitas keagamaan dalam keragaman budaya di Indonesia.

"Peringatan ulang tahun ke-65 PHDI ini menjadi momentum bagi umat Hindu untuk merenungkan peran dan kontribusi mereka dalam membangun bangsa, serta untuk terus mengembangkan kegiatan yang memperkaya spiritualitas dan kearifan lokal," kata Wisnu. 

Selaras dengan hal itu, Panitia pelaksana juga menyampaikan bahwa Program 1000 Candi mendorong semangat kita untuk mengembalikan kearifan lokal umat Hindu Jawa. 

"Pembangunan ini merupakan gotong royong umat Hindu yang memiliki semangat untuk mengembalikan kejayaan peradaban Hindu di Tanah Jawa," ucap salah satu Panitia Pembangunan. 

Program yang di prakarsai oleh yayasan Widya Mandala Nusantara ini telah membangun 278 Candi dan akan terus bertambah. Saat ini Panitia Pembangunan sedang melakukan koordinasi untuk pembangunan Candi yang akan dilakukan di Provinsi Jawa Tengah guna mewujudkan keharmonian dan khebinekaan. (ns)