Vila Nusa Indah Direndam Banjir Setinggi 90 Cm

pemkab bogor
pemkab bogor
Gemapos.ID (Bogor) - Perumahan Vila Nusa Indah, Desa Bojongkulur, Kecamatan Gunungputeri, Kabupaten Bogor kembali terendam banjir setinggi 90 sentimeter. Banjir disebabkan oleh meluapnya Sungai Cileungsi yang melewati sekitar Vila Nusa Indah hingga Bekasi. Banjir saat ini merendam Perumahan Vila Nusa Indah 1 dan Perumahan Vila Nusa Indah 2 yang masih dalam satu wilayah. Terdapat lima RW di Vila Nusa Indah 1 yang terendam banjir, yakni RW 13, 14, 15, dan 16, dengan ketinggian 10-90 sentimeter. Petugas Taruna Tanggap Bencana (Tagana) Kabupaten Bogor Mardi mengatakan bahwa air meluap mulai dari pukul 09.00 WIB dan mencapai top level pada pukul 11.00 WIB. Ia juga menjelaskan bahwa ketinggian banjir di Vila Nusa Indah tergantung pada cuaca di hulu Sungai Cileungsi, yang mana jika terjadi hujan lagi di hulu maka akan mengakibatkan banjir semakin tinggi di Vila Nusa Indah. “Hulu Sungai Cileungsi kita di Cibungas, Cijayanti masuk Babakanmadang,” tambahnya. Mardi juga menyampaikan bahwa pihaknya sampai saat ini masih melakukan asesmen dan mengevakuasi warga yang ingin mengungsi. Hujan deras yang terjadi di sebagian besar wilayah Kabupaten Bogor tidak hanya menyebabkan banjir di beberapa titik, namun juga longsor. Bencana longsor tersebut terjadi di Kawasan Tanjungsari, Kabupaten Bogor. Akibat bencana longsor tersebut, jalan alternatif Bogor-Cianjur tidak dapat dilewati kendaraan.