Vaksinasi Lansia di RSUD Kembangan Menumpuk

RSUD Kembangan
RSUD Kembangan
Gemapos.ID (Jakarta) - Pendaftaran vaksinasi Covid-19 untuk lanjut usia (lansia) di RSUD Kembangan, Jakarta Barat, sempat mengalami penumpukan pada Minggu (21/2/2021). Kejadian ini telah oleh RSUD Kembangan . "Sekarang vaksinasi semua sudah satu pintu (mendaftarnya) melalui link-nya kemkes.go.id," kata Direktur RSUD Kembangan, Herni Lestyaningsi di RSUD Kembangan, Jakarta Barat pada Selasa (23/2/2021). Tumpukan saat pendaftaran vaksinasi Covid-19 di RSUD Kembangan pada beberapa waktu lalu akibat banyak lansia yang belum tersosialisasi pendaftaran secara daring. Hal ini terjadi akibat mereka gagap teknologi. "Kemarin sudah diatasi dan yang datang kita tampung dulu secara manual dan kita jadwalkan untuk hari-hari ke depan," ujarnya. Herni menjelaskan, saat ini pendaftaran pun dilakukan satu pintu secara daring. Namun dia memastikan lansia yang sebelumnya mendaftar secara manual tetap akan diproses. Semula RSUD Kembangan menargetkan pelaksanaan vaksin Covid-19 terhadap lansia hanya 100 orang per hari. Namun, sebanyak 200 lansia mendaftarkan diri per hari. "Kami akan terus lanjut sampai ada arahan dari dinas kesehatan jadi kami tergantung dengan arahan dinas kesehatan," ujarnya.