Program Pertama Sandiaga Uno Jabat Menparekraf

Sandiaga-uno
Sandiaga-uno
Gemapos.ID (Jakarta) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan bekerjasama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga dalam menembangkan wisata berbasis olahraga atau sport tourism. beberapa kegiatan olahraga yang telah dirancang dan akan direalisasikan adalah Marthon, triathlon, dan golf. "Saya dan jajaran ingin bergerak cepat merealisasikan beberapa agenda yang berkaitan dengan penerapan protokol kesehatan yang disiplin, dan juga mempersiapkan beberapa isu qick wins (langkah cepat) yang bisa dilakukan dalam sport tourism." kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kretif Sandiaga Uno. Sebagai langkah awal, Menparekraf akan merelisasikan agenda-agenda yang dapat terlaksana dalam dua hingga tiga bulan kedepan yang bertujuan untuk membangkitkan gairah ekonomi masyarakat. Sementara itu, Menpora Zainudin Amali menyambut baik rencana tersebut. karena, Indonesia merupakan daerah wisata yang strategis untuk sport tourism. "kita harus dorong sport tourism karena indonesia adalah tempat yang cukup bagus dan sangat banyak orang datang untuk berwisata olahraga" Ujar Zainudin. Menparekraf dan Menpora sebelumnya telah menandatangani nota kesepemahaman (MoU) terkait wisata olahraga yang ditandatangani pada September 2020. Penandatanganan itu juga dilakukan oleh Menteri Perindustrian dengan tujuan meningkatkan ekonomi nasional.(ant/aan)