Mutasi Covid-19 India dan Brasil Sudah Masuk Indonesia

Budi Gunadi Sadikin-kemenkes-gemapos
Budi Gunadi Sadikin-kemenkes-gemapos
Gemapos.ID (Jakarta) - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan dua mutasi Covid-19 sudah masuk Indonesia yaitu mutasi dari India dan Afrika Selatan. Hal ini adalah India terjadi dua kasus di Jakarta dan Afrika Selatan terjadi satu kasus di Bali. Kemudian, 13 kasus mutasi Covid-19 Inggris juga terjadi di Indonesia. Mutasi ini lebih dulu masuk ketimbang dua mutasi tadi. "Selain mutasi dari Inggris yang sekarang sudah ada 13 insiden, sudah ada dua mutasi dari India masuk dan satu mutasi dari Afrika Selatan," kata Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin pada Senin (3/5/2021). Budi mengemukakan mutasi Covid-19 India yang masuk Indonesia adalah B1617, dari Afrika Selatan adalah B1351, dan dari Inggris adalah B117. Mereka adalah virus yang digolongkan World Health Organization adalah variant of concern. "Ini harus kita jaga mumpung (penyebarannya) masih sedikit, mengingat mereka pasti akan segera menyebar karena (tingkat) penularannya relatif lebih tinggi dibandingkan yang lain," ujarnya. Dengan demikian, masyarakat yang terpapar tiga mutasi Covid-19 tadi segera melakukan isolasi mandiri. Selain itu siapa saja yang memiliki riwayat kontak erat dengannya segera memeriksakan diri. Penerapan protokol kesehatan (prokes) dilakukan masyarakat untuk mencegah penularan Covid0-19. Jika ini dilakukannya masyarakat, maka penularan Covid-19 tidak dialami mereka. "Kalau kita disiplin protokol kesehatan, harusnya penularan tidak terjadi," tuturnya,