Kali Ciliwung Lama Meluap ke Bungur Raya

balai kota
balai kota
Gemapos.ID (Jakarta) - Jalan Bungur Raya, Kemayoran, Jakarta Pusat, dekat Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, digenangi air setinggi 20 sentimeter. Genangan tersebut terjadi karena meluapnya Kali Ciliwung Lama dan bukan karena hujan yang terjadi pada Senin (8/2/2021). “Semalam kan Pintu Air Manggarai Siaga 3, nah itu dibuka biar airnya lewat Kali Ciliwung Lama dekat sini kan, ini dia (Kali Ciliwung Lama) meluap,” kata Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Pusat Ahmad Saiful Pihaknya pun telah mengerahkan 100 petugas, tujuh pompa apung berkapasitas 150 liter per detik, dan lima pompa mobile berkapasitas 400 liter per detik untuk menangangi genangan tersebut agar cepat surut. “Kita usahakan 2-3 jam lagi ini sudah surut,” ujarnya. Ahmad bersyukur genangan air tidak merambat sampai ke pemukiman warga di daerah Bungur dan Angkasa. Menurutnya, biasanya daerah tersebut selalu banjir setiap curah hujan tinggi, namun justru saat ini daerah tersebut terpantau aman.