Jokowi Ajukan 31 Nama Calon Duta Besar RI

Sufmi Dasco Ahmad
Sufmi Dasco Ahmad
Gemapos.ID (Jakarta) - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengakui, telah menerima Surat Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait 31 nama calon duta besar (dubes) RI. Surat itu telah diterima pimpinan DPR sejak pekan lalu. Namun, soal nama Dasco mengaku tidak hafal siapa saja yang diajukan Presiden Jokowi. "Kita sudah terima minggu kemarin tapi nama-namanya saya tidak hafal," katanya belum lama ini. Dari nama yang beredar terdapat Mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto. Terawan diserahkan tugas sebagai calon Dubes RI untuk Spanyol. Ketua Umum Kadin Rosan Roeslani diajukan sebagai calon Dubes RI untuk Amerika Serikat (AS). Selain itu terlihat politikus PDI Perjuangan Zuhairi Misrawi. Berikutnya, Suwartini Wirta sebagai Dubes RI untuk Kroasia. Damos D. Agusman sebagai Dubes RI untuk Austria. Siswo Pramono diajukan Jokowi sebagai Dubes RI untuk Canberra. Lalu LD. Tumpal Simanjuntak sebagai Dubes RI untuk Kanada di Ottawa. Selanjutnya, M Prakosa ditunjuk sebagai Dubes RI untuk Itali. Ina Krisnamurthi sebagai Dubes RI untuk India. Bebeb Djundjunan sebagai calon Dubes RI untuk Yunani. Armanatha Nasir sebagai calon Dubes RI untuk PBB. Berikutnya, Anita Luhulima sebagai calon Dubes RI untuk Polandia, Pribadi Sutiono sebagai Calon Dubes RI untuk Slovakia. Okto D. Manik ditunjuk sebagai calon Dubes RI untuk Timor Leste. Terakhir, Fientje Suebu dipilih sebagai calon Dubes RI untuk Selandia Baru. Triyogo Jatmiko ditunjuk sebagai calon Dubes RI untuk Tanzania di Dar es Salaam, terakhir M. Oemar sebagai calon Dubes RI untuk Prancis.