Facebook Berencana Produksi Jam Tangan Pintar

facebook2
facebook2
Gemapos.ID (Jakarta) - Facebook dikabarkan akan mengikuti jejak Apple dan Huawei turut membuat jam tangan pintar yang dapat mengirim pesan dan mempunyai fitur kesehatan dan kebugaran. Jam tangan ini akan diluncurkan tahun depan. Jam tangan pintar Facebook akan bekerja menggunakan koneksi seluler sehingga memungkinkan pengguna dapat mengirim pesan melalui layanannya, serta dapat langsung terhubung ke layanan atau perangkat keras perusahaan kesehatan dan kebugaran seperti Peloton Interactive. Beberapa tahun terakhir, Facebook sudah terjun ke sektor perangkat keras dan meluncurkan beberapa produk, seperti headset VR Oculus dan Portal, tablet untuk obrolan video. Sebelumnya, beberapa perusahaan besar seperti Google dan Amazon telah meluncurkan perangkat yang berhubungan dengan pelacak kesehatan. Google telah mengakuisisi Fitbit pada Januari 2021 yang merupakan produsen alat pelacak kebugaran, sehingga ini menandakan Google sudah resmi terjun ke bisnis wearable (dapat dipakai). Amazon juga telah meluncurkan Amazon Halo, yaitu gelang kesehatan pada tahun lalu. Gelang tersebut berfungsi untuk melacak aktivitas fisik dan mengukur kebahagiaan seseorang berdasarkan suara mereka.