Evakuasi Banjir Dilakukan dengan Perahu Karet

Kombes-Pol-Ibrahim-Tompo
Kombes-Pol-Ibrahim-Tompo
Gemapos.ID (Makassar) - TNI-Polri bersama SAR Makassar mengevakuasi korban banjir menggunakan perahu karet. Langkah ini dilakukan setelah debit air di Sungai Biring Jene, Kabupaten Maros mengalami peningkatan. "Peningkatan debit akibat curah hujan sangat deras selama beberapa hari membuat pemukiman warga direndam banjir," kata Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Ibrahim Tompo di Makassar pada Kamis (24/12/2020). Korban banjir dievakuasi dari tiga titik yakni Jalan Poros Katimbang Raya, depan Perumahan Kodam III menuju pasar BTP, dan di Perumahan BTP Blok AC dan AD Katimbang, Biringkanaya. Selain itu di Perumahan BTP Blok AF dan AE "Evakuasi yang dilakukan oleh personel gabungan itu menggunakan perahu karet milik Dinas Sosial Makassar," ujarnya. Akses jalan yang menghubungkan kampung Biring Jene, Kabupaten Maros dan Perumahan Kodam III tidak bisa dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat. (din)