Amien Rais Jabat Ketua Dewan Syuro Partai Ummat

amien rais2
amien rais2
Gemapos.ID (Jakarta) - Mantan Ketua MPR Amien Rais mendeklarasikan pendirian Partai Ummat pada Kamis (29/4/2021).  Partai ini bertekad akan bekerja, berjuang, dan berkorban untuk melawan kezaliman dan menegakkan keadilan., "Kami sadar bahwa menegakkan kebajikan dan memberantas keburukan serta menegakkan keadilan dan melawan kezaliman memerlukan kesabaran, ketekunan, dan keteguhan," ucapnya. Amies Rais bersama jajaran Partai Ummat bertekad mengabdikan dirinya untuk ibadah kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Dia yakin keberadaan Pancasila dan UUD 1945 bisa memperbaiki tatanan kehidupan bangsa dan negara. Jadi, ini tidak perlu dilakukan dengan aksi demonstrasi atau melanggar konstitusi. Setelah pembacaan deklarasi Partai Ummat diteruskan Amien Rais memimpin doa yang dilanjutkan dengan mengumandangkan takbir sebanyak tiga kali. Takbir itu berbunyi ‘Allahuakbar’ (Allah Maha Besar). Deklarasi Partai Ummat diakhiri Amien Rais dengan membunyikan pekik perjuangan kemerdekaan nasional yakni ‘Merdeka’. Seruan ini diikuti oleh jajaran pengurus yang hadir di belakangnya. Susunan kepengurusan Partai Ummat terbagi atas Majelis Syuro dan Dewan Pengurus Pusat (DPP). Majelis Syuro Partai Ummat dipimpin oleh Amien Rais dan Ketum DPP Partai dikomandani Ummat oleh Ridho Ramadani. Berikut jajaran Partai Ummat yang akan dilakukan pada waktu dekat. Acara ini diakhiri dengan menyanyikan Mars Partai Ummat.   Majelis Syuro Partai Ummat Ketua Majelis Syuro: Amien Rais Wakil Ketua 1: MS Kaban Wakil Ketua 2: Thalib Sagaf Aldjufri Sekretaris: Ansufri Idrus Sambo   DPP Partai Ummat Ketua Umum: Ridho Rahmadi Sekretaris Jenderal: Ahmad Muhadjir Sodrudin Bendaraha Umum: Benny Suharto Wakil Ketua Umum 1: Agung Mozin Wakil Ketua Umum 2: Sugeng Wakil Ketua Umum 3: Chandra Tirta Wijaya