Ahok Ingin Rombak Direksi Pertamina?

Hendri Satrio
Hendri Satrio
Gemapos.ID (Jakarta) - Pengamat Komunikasi Politik Universitas Paramadina Hendri Satrio menyatakan kritikan Komisaris Utama (Komut) PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kepada internal korporasi bisa saja menjadi tanda perombakan direksi. “Kalau menurut saya ada dua hal kemungkinan maksud bicara Ahok, pertama ada sinyal akan perombakan direksi, kedua ya Ahok sedang mencari panggung,” katanya di Jakarta, Kamis, (17/9/20). Ia menilai sikap Ahok yang membeberkan masalah yang terjadi di media sosial (medsos) membuat pihak yang bekerja dengan baik-dan benar di Pertamina akan mendapat sorotan. Wewenang Ahok menurutnya perlu menyelesaikan dan membenahi problematika yang terjadi di Pertamina. Sebelumnya, Ahok mengatakan di laman Youtube Amerikabersatu dengan judul satu jam bersama BTP, Ahok mengungkapkan dan mengkritik di dalam Pertamina menyoal urusan gaji dan tata kelola tidak efisien dilakukan.