Alasan Semua Mobil ke Pelabuhan Bakauheni Diarahkan Masuk Rest Area

Pos Pengamanan (Pospam) Polda Lampung akan mengarahkan semua kendaraan yang menuju Pelabuhan Bakauheni melalui Tol Transsumatera ke Rest Area KM 20B.
Pos Pengamanan (Pospam) Polda Lampung akan mengarahkan semua kendaraan yang menuju Pelabuhan Bakauheni melalui Tol Transsumatera ke Rest Area KM 20B.

Gemapos.ID (Jakarta) - os Pengamanan (Pospam) Polda Lampung akan mengarahkan semua kendaraan yang menuju Pelabuhan Bakauheni melalui Tol Transsumatera ke Rest Area KM 20B. Kebijakan ini dilakukan mengikuti petunjuk Kapolda Lampung. 

"Seluruh kendaraan harus memiliki tiket untuk penyeberangan di Pelabuhan Bakauheni," kata Kapospam Iptu Nixson Wilson Wariki pada Kamis (5/5/2022). 

Keberadaan rest area KM 20B diharapkan bisa mencegah kepadatan dan kemacetan terjadi di sekitar Pelabuhan Bakauheni, terutama tiket penyeberangan dan kelebihan volume kendaraan. Lokasi ini bisa menampung sekitar 250 kendaraan.

"Kalau kami sudah penuh, baru ke belakang lagi. Ke Rest Area KM 33. Kalau di arteri bagian Timur, itu di Rumah Makan Tiga Bersaudara. Kalau untuk arteri wilayah Barat, mulai dari Rumah Makan Dua Saudara dan Rumah Makan Siang Malam,” tuturnya. 

Para petugas di pospam juga telah disiagakan mengantisipasi kepadatan lalu lintas yang terdiri dari Polri, TNI, dan tenaga kesehatan.

"Kalau ada para pemudik ataupun pelaku perjalanan dalam negeri yang akan menyeberang dan belum divaksinasi, kami sudah siapkan di lantai dua," ucapnya. (ant/moc)