Apa Benar Indonesia Sudah Lepas dari Singapura Soal FIR?

Anggota Komisi I DPR dari Fraksi Partai Nasdem, Muhammad Farhan mengemukakan pemerintah Indonesia belum sepenuhnya mengambil alih kendali udara atas flight information region (FIR) di Kepulauan Natuna dari Singapura.
Anggota Komisi I DPR dari Fraksi Partai Nasdem, Muhammad Farhan mengemukakan pemerintah Indonesia belum sepenuhnya mengambil alih kendali udara atas flight information region (FIR) di Kepulauan Natuna dari Singapura.

Gemapos.ID (Jakarta) - Anggota Komisi I DPR dari Fraksi Partai Nasdem, Muhammad Farhan mengemukakan pemerintah Indonesia belum sepenuhnya mengambil alih kendali udara atas flight information region (FIR) di Kepulauan Natuna dari Singapura. 

Karena, itu hanya sebatas tataran legal saja, sedangkan tataran teknis masih bergantung pada Pemerintah Singapura.

"Jadi secara kedaulatan sudah terpenuhi walaupun secara teknis kita masih tergantung pada Singapura," katanya pada Rabu (26/1/2022). 

Walaupun demikian, Pemerintah Indonesia sudah memperoleh penerimaan negara bukan pajak (PNBP) atas perjanjian FIR dengan Singapura. 

Sebelumnya, Indonesia dan Singapura menyepakati perjanjian mengenai FIR melingkupi seluruh wilayah udara di perairan sekitar Kepulauan Riau (Kepri) dan Kepulauan Natuna. (dtc/din)