Strategi Thailand Kalahkan Indonesia dalam Leg I Piala AFF 2020

Pelatih Tim Nasional (Timnas) Thailand, Alexandre Polking sepakat Indonesia memiliki pemain kesebelasan yang bagus terutama di bagian sayap.
Pelatih Tim Nasional (Timnas) Thailand, Alexandre Polking sepakat Indonesia memiliki pemain kesebelasan yang bagus terutama di bagian sayap.

Gemapos.ID (Singapura) - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Thailand, Alexandre Polking sepakat Indonesia memiliki pemain kesebelasan yang bagus terutama di bagian sayap. Kondisi ini ditutup dengan strategi 4-2-3-1.

“Saya menempatkan Weerathep Pomphan, yang semula sebagai gelandang menjadi bek setelah bek tengah Yusef Elias Dolah ditarik keluar karena cedera,” katanya di Singapura pada Rabu (29/12/2021). 

Perubahan posisi pemain di Timnas Thailand diakui Alexandre Polking berisiko tetapi ini harus dilakukan supaya timnya tetap bisa mengendalikan pertandingan. Selain itu mendominasi penguasaan bola dalam pertandingan.

"Performa yang luar biasa dari pemain,” ucapnya. 

Dengan kemenangan Thailand selisih empat gol dibandingkan Indonesia pada leg pertama final Piala AFF 2020, sehingga besar peluang timnya untuk menjuarai Piala AFF 2020. Namun, Polking meminta anak-anak asuhnya tetap selalu fokus dan tidak hanyut dalam euforia.

"Kami memiliki keuntungan besar dan satu tangan kami sudah menggenggam trofi juara untuk dibawa ke Thailand, tuturnya.

Thailand membungkam Indonesia dengan skor 4-0 pada laga leg pertama final Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, pada Rabu malam.

Dua dari empat gol Thailand disarangkan oleh Chanathip Songkrasin dan sisanya disumbangkan Supachok Sarachart dan Bordin Phala.

Pertandingan leg kedua final Piala AFF 2020 akan digelar pada Sabtu (1/1/2022) malam di Stadion Nasional, Singapura. (ant/adm)