Netizen Geram Tiket Indonesia vs Argentina Ludes Diborong Calo

Gemapos.ID (Jakarta) Tiket Indonesia vs Argentina mulai dijual. Kategori 3 atau Cat 3 paling diburu, namun sudah ludes diborong calo.

PSSI merilis tiket laga FIFA Matchday antara Indonesia vs Argentina. Perang perburuan tiket dimulai Senin (5/6/2023).

Ada 4 kategori tiket yang dijual, yakni Kategori 3, Kategori 2, Kategori 1, dan VIP. Kategori 3 dibanderol Rp 600 ribu, Kategori 2 Rp 1,2 Juta, Kategori 1 Rp 2,5 juta, dan VIP Rp 4,25 juta. Pembelian tiket dibuka mulai 5 Juni (khusus nasabah BRI) dan 6-7 Juni (umum). Pembelian tiket Indonesia Vs Argentina dapat dilakukan melalui website PSSI dan Tiket.com. Khusus pembelian melalui tiket.com, dapat dilakukan melalui website, aplikasi, maupun mobile.

Pada tahap pertama penjualan, loket tiket dibuka sejak pukul 12.00 WIB, tak kurang dari 10 menit tiket langsung ludes terjual. Kategori VIP, 1, 2, dan 3 habis tak tersisa.

Di media sosial Twitter, banyak yang menyayangkan habisnya tiket Indonesia vs Argentina. Rata-rata pengguna mencari tiket Kategori 3 yang dihargai Rp 600 ribu.

Beberapa pengguna menyalahkan banyaknya calo yang membeli tiket Cat 3 Indonesia vs Argentina, untuk kemudian dijual lagi dengan harga yang lebih mahal.

"WTB (want to buy) tiket kategori 3," tulis rata-rata pengguna Twitter.

Tak cuma calo, jasa penitipan pembelian tiket juga ramai menjajakan hasil buruan tiketnya.

"WTS (want to sell) CAT 3 1 TIX FIFA MATCH DAY INDONESIA VS ARGENTINA DM for more info," tulis akun jastip di Twitter.

Tak ayal, banyak netizen makin jengkel melihat aksi para tukang jastip dan calo yang langsung menjajakan tiket hasil 'war' di loket online. Terlebih, harga yang ditawarkan langsung melambung tinggi.

Laga Indonesia vs Argentina sendiri akan digelar pada 19 Juni mendatang. Rencananya, laga akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.(da)