Harta Kekayaan Yasonna Laoly, Jadi Sorotan usai Anaknya Dituding Terlibat Bisnis di Lapas

Yasonna Laoly (ist)
Yasonna Laoly (ist)

Gemapos.ID (Jakarta) - Berikut harta kekayaan Menteri Hukum dan HAM RI (Menkumham) RI, Yasonna Laoly yang kini turut menjadi sorotan publik seusai anaknya dituding memonopoli bisnis di Lapas.

Kabar tersebut menjadi viral setelah diunggah sejumlah akun di media sosial, yakni Twitter.

Berawal dari wawancara aktor Tio Pakusadewo dengan Uya Kuya pada Sabtu (29/4/2023) lalu yang menyebutkan ada anak menteri yang memonopoli bisnis di lapas.

Di mana bisnis itu merupakan diduga brand air minum yang menguasai rutan dan hanya boleh brand tersebut yang beredar.

Air minum berlabel warna kuning itu disebut-sebut dikelola oleh Jeera Foundation, di mana putra dari Menkumham Yasonna Laoly, yakni Yamitema Laoly adalah chairman dan co foundernya.

Berikut harta kekayaan Menkumham Yasonna Laoly yang kini ikut menjadi sorotan karena anaknya disebut terlibat bisnis di lapas:

Yasonna Laoly diketahui cukup rutin melaporkan harta kekayaannya kepada negara.

Harta kekayaan Yasonna Laoly terakhir dilaporkan pada 31 Desember 2021 lalu, untuk periodik 2022.

Pada 2021 ini, harta Yasonna Ali sebanyak Rp23 miliar itu mengalami penurunan dibadingkan sebelumnya, yani tahun 2019 yang tercatat mempunyai harta kekayaan mencapai Rp24 miliar.

TANAH DAN BANGUNAN Rp. 3.809.090.126

1. Tanah Seluas 315 m2 di KAB / KOTA KOTA MEDAN , HASIL SENDIRI Rp. 60.000.000

2. Tanah Seluas 1895 m2 di KAB / KOTA KOTA MEDAN , HASIL SENDIRI Rp. 180.000.000

3. Tanah dan Bangunan Seluas 990 m2/225 m2 di KAB / KOTA KOTA MEDAN , HASIL SENDIRI Rp. 150.000.000

4. Tanah Seluas 480 m2 di KAB / KOTA KOTA MEDAN , HASIL SENDIRI Rp. 116.640.000

5. Tanah Seluas 1300 m2 di KAB / KOTA KARO, WARISAN Rp. 100.000.000

6. Tanah dan Bangunan Seluas 800 m2/459 m2 di KAB / KOTA KOTA MEDAN , HASIL SENDIRI Rp. 198.531.000

7. Tanah Seluas 2083 m2 di KAB / KOTA KOTA MEDAN , HASIL SENDIRI Rp. 75.000.000

8. Tanah Seluas 337 m2 di KAB / KOTA KOTA MEDAN , HASIL SENDIRI Rp. 60.000.000

9. Bangunan Seluas 52 m2 di KAB / KOTA TANGERANG, HASIL SENDIRI Rp. 305.159.126

10. Tanah dan Bangunan Seluas 60 m2/180 m2 di KAB / KOTA KOTA MEDAN , HASIL SENDIRI Rp. 200.000.000

11. Tanah Seluas 963 m2 di KAB / KOTA KOTA MEDAN , HASIL SENDIRI Rp. 274.455.000

12. Tanah Seluas 817 m2 di KAB / KOTA DELI SERDANG, HASIL SENDIRI Rp. 232.845.000

13. Tanah dan Bangunan Seluas 180 m2/119 m2 di KAB / KOTA TANGERANG, HASIL SENDIRI Rp. 866.600.000

14. Tanah Seluas 5184 m2 di KAB / KOTA DELI SERDANG, HASIL SENDIRI Rp. 25.920.000

15. Tanah Seluas 5550 m2 di KAB / KOTA DELI SERDANG, HASIL SENDIRI Rp. 666.000.000

16. Tanah Seluas 15000 m2 di KAB / KOTA DELI SERDANG, HASIL SENDIRI Rp. 190.000.000

17. Tanah Seluas 15000 m2 di KAB / KOTA DELI SERDANG, HASIL SENDIRI Rp. 107.940.000

ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 905.910.200

1. MOBIL, TOYOTA HARRIER JEEP Tahun 2015, HASIL SENDIRI Rp. 560.000.000

2. MOBIL, TOYOTA FORTUNER JEEP Tahun 2018, HASIL SENDIRI Rp. 283.660.000

3. MOBIL, TOYOTA CROWN ROYAL SALOON 3.0G A/T Tahun 2009, HASIL SENDIRI Rp. 62.250.200

HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. 4.541.499.000

SURAT BERHARGA Rp. 1.987.922.000

KAS DAN SETARA KAS Rp. 11.947.698.607

HARTA LAINNYA Rp. ----

Sub Total Rp. 23.192.119.933

 

 

(da)