Bela Negara Lain Korbankan Negara Sendiri, Israel Sebut Indonesia Negara Terbelakang

Supporter timnas Israel (ist)
Supporter timnas Israel (ist)

Gemapos.ID (Jakarta) - Media Israel mengkritik habis-habisan Indonesia usai menolak tim nasional (timnas) negaranya berlaga di Piala Dunia U-2020 23.

The Jerusalem Post sampai menyebut Indonesia "negara terbelakang".

Dalam artikel opini terbuka berjudul "Indonesia's anti-Israel prejudice is a diplomatic own goal-editorial", portal berita itu membahas Indonesia yang batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 karena menolak kehadiran timnas Israel.

Dalam opini itu media tersebut menyindir kegagalan RI menjadi tuan rumah ajang bergengsi Piala Dunia U-20. Menurut portal berita itu, menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 bisa menempatkan RI sebagai panggung dunia seperti yang dirasakan Qatar tahun lalu sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022.

Menurut berita itu, Indonesia sudah menyia-nyiakan kesempatan karena "prasangka yang sudah mendarah daging".

"Indonesia telah dibutakan oleh kebenciannya terhadap Israel di mana akibatnya, citra yang diproyeksikan terhadap Indonesia bukanlah sebagai salah satu negara modern yang berwawasan ke depan, melainkan negara terbelakang," bunyi opini redaksi The Jerusalem Post.

The Jerusalem Post juga menyinggung soal langkah serupa RI pada 1958 silam kala menolak atlet Israel bersama dengan Turki dan Sudan. Saat itu, ketiga negara keluar dari babak kualifikasi Piala Dunia demi menghindari bermain melawan Israel.

Artikel itu lalu menyoroti Turki dan Sudan yang kini sudah menjalin hubungan dengan Israel, meski pernah melakukan hal itu. Sementara Indonesia, menurut The Jerusalem Post, tetap bersikap dingin kepada Israel seperti 65 tahun yang lalu.

"Antipati terhadap Israel begitu membutakan Indonesia sehingga negara itu mengambil langkah-langkah yang bertentangan dengan kepentingannya sendiri," tulis berita yang dipublikasi pada 3 April lalu itu.

"Menjadi tuan rumah turnamen ini akan memungkinkan timnas mudanya sendiri, yang tidak memenuhi syarat atas kemampuannya sendiri, untuk berpartisipasi, dan menjadi tuan rumah turnamen dan diharapkan dapat menyuntik beberapa ratus juta dolar ke dalam ekonomi lokal."

Menurut The Jerusalem Post, Indonesia rugi besar atas insiden ini dan justru memberikan keuntungan yang cuma-cuma bagi Argentina yang menggantikan RI sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.