Indonesia Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023, Pedagang Baju Rugi Bandar

Pedagang baju bola pasar baru (ist)
Pedagang baju bola pasar baru (ist)

Gemapos.ID (Jakarta) - FIFA resmi membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Kondisi itu turut dirasakan dampaknya oleh para penjual baju bola peserta Piala Dunia.

Seperti yang dirasakan oleh seorang penjual baju bola di Pasar Baru Bandung Andi. Dia mengaku telah nyetok baju bola untuk menyambut gelaran Piala Dunia U-20.

Namun sayang event dunia yang sudah dinanti sejak lama itu batal digelar di Indonesia. Hal itu dia prediksi bakal mempengaruhi usaha baju bolanya.

"Dari segi dagang cukup dirugikan, ujung-ujungnya bakal diobral, misal dari harga Rp 65 ribu jadi Rp 40 ribu, yang penting modal balik," katanya, Kamis (30/3/2023).

Dia mengaku saat Piala Dunia yang digelar di Qatar tahun lalu cukup berdampak positif terhadap usahanya. Apalagi dia bayangkan Piala Dunia digelar di Indonesia meski hanya level usia.

"Waktu piala dunia tahun kemarin, sampe habis stoknya buat dijual, apalagi jersey negara itu banyak yang dateng kesini," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Dua pemain muda Persib yang juga penggawa Timnas U-20 mengungkapkan kekecewaannya lantaran Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Unggahan keduanya digambarkan dengan emotikon hati yang patah.

Kakang Rudianto dan Robi Darwis mengungkapkan kekecewaannya atas batalnya Indonesia menjadi tuan rumah. Kakang mengunggah lima foto saat dirinya membela Merah Putih. Ia juga menuliskan rasa kecewa.

"Sangat kecewa," tulis Kakang seperti yang dikutip, Kamis (30/3/2023).(da)