Berikut 3 Negara yang Disebut Gantikan Indonesia Gelar Piala Dunia U-20 2023

Stadion I wayan Dipta (ist)
Stadion I wayan Dipta (ist)

Gemapos.ID (Jakarta) - Beberapa negara dikabarkan tertarik menggantikan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Berikut tiga negara yang disebut bakal menggelar Piala Dunia U-20 2023 menggantikan Indonesia.

Kabar pemindahan tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 menyeruak setelah kehadiran Israel di turnamen junior level dunia tersebut. Konflik Israel dengan Palestina membuat eksistensi negara tersebut menuai pro kontra di mata publik Indonesia.

Tak sedikit pihak yang menolak kedatangan Israel di Piala Dunia U-20 2023. Penolakan bahkan datang dari dua petinggi pemerintah daerah, dalam hal ini Gubernur Bali I Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Gelombang penolakan ditengarai membuat FIFA mengambil langkah membatalkan undian atau drawing Piala Dunia U-20 2023. Kabar penggantian tuan rumah pun muncul.

Negara-negara yang diberitakan berminat menjadi tuan rumah pun berasal dari berbagai belahan benua seperti Amerika Latin hingga sesama Asia.

Berikut tiga negara yang disebut menggantikan Indonesia dalam menggelar Piala Dunia U-20 2023:

1. Argentina

Argentina diberitakan siap menggantikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Kabar tersebut dikabarkan oleh media Argentina, Double Amarilla.

Media tersebut mendapat konfirmasi dari sumber FIFA menyusul penangguhan undian atau drawing Piala Dunia U-20 2023. FIFA disebut sedang mengevaluasi kesiapan Indonesia sebagai tuan rumah.

Double Amarilla juga mengabarkan Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) akan mengajukan permintaan resmi sebagai tuan rumah. Penawaran itu akan dikirim setelah FIFA mengeluarkan pernyataan resmi ihwal nasib Indonesia.

2. Qatar

Qatar berkesempatan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 untuk menggantikan Indonesia. Secara infrastruktur Qatar dianggap salah satu yang paling siap.

Pengalaman menggelar Piala Dunia 2022 dapat menjadi pertimbangan. Kesuksesan pesta sepak bola empat tahunan itu dianggap layak untuk menggelar Piala Dunia U-20 2023.

Jika ini terjadi maka Indonesia kemungkinan besar tidak akan menjadi peserta Piala Dunia U-20 2023. Ini diperkirakan bakal menjadi kerugian bagi Indonesia.

3. Peru

Peru dilaporkan menjadi pengganti Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Hal itu dikabarkan oleh Yesayas Oktavianus dalam sebuah unggahan di YouTube.

Ia menyebut pemerintah Indonesia sudah menerima surat pembatalan turnamen dari FIFA. Kemudian badan sepak bola dunia menunjuk Peru untuk menggelar turnamen ini.

Status Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Sebelum ajang itu bergulir pada November-Desember mendatang, Peru dinilai tepat menggelar Piala Dunia U-20 2023.

Peru merupakan negara yang dikalahkan Indonesia dalam bidding atau pencalonan tuan rumah Piala Dunia U-20 pada empat tahun lalu.


(da)