Erick Pamer Wajah Baru Stadion Patriot Jelang Indonesia vs Burundi

Stadion Patriot Candrabhaga (ist)
Stadion Patriot Candrabhaga (ist)

Gemapos.ID (Jakarta) - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memamerkan wajah baru Stadion Patriot Candrabhaga yang menjadi venue pertandingan Timnas Indonesia vs Burundi di FIFA Matchday.

Timnas Indonesia vs Burundi dalam uji coba FIFA Matchday akan digelar dua kali di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada Sabtu (25/3) dan Selasa (28/3) mendatang.

Jelang pertandingan tersebut Erick Thohir memastikan kesiapan Stadion Patriot.

Lewat akun Instagram miliknya Erick Thohir memamerkan wajah baru Stadion Patriot usai dilakukan pembenahan selama 10 hari.

"Menyambut FIFA Match Day! Hanya dalam waktu 10 hari, wajah Stadion Patriot Candrabhaga telah berubah dan kini siap digunakan untuk pertandingan Indonesia melawan Burundi," ucap Erick dikutip dari akun Instagram miliknya, Jumat (24/3).

Etho pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada para pekerja yang telah bekerja siang dan malam untuk memperbaiki Stadion Patriot.

"Terima kasih untuk para pekerja yang telah bekerja keras siang malam untuk memperbaiki stadion ini," ucap Etho.

Erick Thohir berharap wajah baru Stadion Patriot bisa membawa Timnas Indonesia meraih kemenangan atas Burundi.

"Bismillah, semoga pertandingan bisa berjalan lancar, aman, dan Timnas Indonesia menang!" kata Etho.

Kemenangan atas Burundi sangat penting bagi Timnas Indonesia untuk mendongkrak posisi dalam ranking FIFA.

Saat ini Indonesia berada di ranking 151 FIFA, sedangkan Burundi berada di peringkat ke-141.