Mengejutkan! Ternyata Pratama Arhan Bukan pilihan Utama Indra Sjafri di Timnas U22

Pratama Arhan pemain timnas Indonesia (ist)
Pratama Arhan pemain timnas Indonesia (ist)

Gemapos.ID (Jakarta) - Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri mengaku Pratama Arhan bukan menjadi pilihan utama di timnya untuk SEA Games 2023. Namun, jika memang sudah ada restu dari Tokyo Verdy selaku klub Arhan lain cerita.

Indra menjelaskan untuk SEA Games 2023, ia memprioritaskan pemain-pemain yang merumput di dalam negeri.

 

Sebab, ini bukan FIFA matchday sehingga sulit membawa pulang pemain abroad.

Menurut Indra untuk saat ini masih banyak pemain-pemain berkualitas yang bermain di Tanah Air.

Oleh sebab itu, ia tidak terlalu khawatir tanpa membawa pulang pemain abroad.

"Kami prinsipnya fokus pada pemain yang ada di dalam negeri. Karena memang 'kan bukan FIFA matchday. Tetapi kalau memang klubnya berkenan ya kenapa tidak," kata Indra Sjafri saat ditemui di Lapangan B Senayan, Jakarta, Selasa (7/3/2023).

"Itu tidak akan menjadi fokus kita untuk pemain yang bermain di luar untuk kembali ke Indonesia. Jadi kalau memang gak bisa ya gak ada masalah kita banyak kok pemain di Indonesia," terangnya.

Sebelumnya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali mengklaim Pratama Arhan ngebet bermain bersama Timnas Indonesia U-22 di SEA Games.
Sosok yang juga wakil ketua umum PSSI itu menyebut akan mengusahakan supaya sang pemain dapat membela skuad Garuda Muda.

"Arhan itu menyampaikan 'saya pengen banget main di SEA Games, karena saya belum pernah," ujar Zainudin Amali.

"Ketika itu saya video call dengan ketua umum Pak Erick (Thohir), Pak Erick langsung bicara dengan Arhan dan menyampaikan akan diusahakan minta izin karena pemilik klubnya Pak Erick kenal," pungkasya.