BMKG: di Konawe Utara dan Konawe Berpotensi Hujan Ringan

Peta prakiraan cuaca BMKG Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara
Peta prakiraan cuaca BMKG Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara

Gemapos.ID (Jakarta) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara memprakirakan potensi hujan ringan di dua kabupaten, yakni Konawe Utara dan Konawe.

Koordinator Observasi dan Stasiun Meteorologi Maritim Kendari Faizal Habibie dalam pernyataan tertulis yang diterima di Kendari, Selasa, menyebutkan potensi hujan di dua wilayah itu selain terjadi hari ini juga diperkirakan hingga Rabu (25/1).

"Pada pagi hari berpotensi hujan mulai pukul 09.30 Wita hingga siang hari, bahkan bisa meluas hingga pada malam hari ini," ujarnya.

Pada siang dan sore hari juga berpotensi hujan sedang di Kabupaten Konawe Utara dan Konawe Selatan dan hujan ringan di Kabupaten Kolaka, Konawe, Kolaka Timur, Kota Kendari, Muna, Muna Barat, Bombana dan Buton Utara.

Pada malam hari, berpotensi hujan ringan di Kabupaten Kolaka, Konawe Utara dan Kolaka Utara, pada dini hari berpotensi hujan ringan di Kolaka Utara, Kolaka, Konawe, dan Konawe Utara.

Suhu udara antara 23-32 derajat Celsius dengan kelembaban udara 65-95 persen dengan kecepatan angin dari barat daya-barat laut 2-30 kilometer per jam.(ap)