Prajurit TNI Koramil 1714-01/Oksibil Beri Trauma Healing Kepada Warga Kampung Tulo

Prajurit TNI melakukan trauma healing dan komsos ke masyarakat di kampung Tulo, Distrik Kolomdol, Kabupaten Pegunungan Bintang
Prajurit TNI melakukan trauma healing dan komsos ke masyarakat di kampung Tulo, Distrik Kolomdol, Kabupaten Pegunungan Bintang

Gemapos.ID (Jakarta) - Prajurit TNI Koramil 1714-01/Oksibil memberi  "trauma healing" dan komunikasi sosial untuk masyarakat Kampung Tulo, Distrik Kolomdol, Kabupaten Pegunungan Bintang (Pegubin) pascaaksi teror yang dilakukan Kelompok Sipil Bersenjata (KSB) Bintang Timur.

Kegiatan dilaksanakan Minggu (22/1) dipimpin Perwira Penghubung (pabung) Kodim 1715/Yahukimo Mayor Arh Soni B.S. Simanjuntak pascaaksi teror yang dilakukan KSB Kodap XXXV Bintang Timur Pimpinan Ananias Ati Mimin.

Pabung Kodim 1715/Yahukimo Mayor Arh Soni B.S. Simanjuntak di Oksibil, Senin, mengatakan kedatangan personel TNI disambut masyarakat dengan antusias dan kegiatan berlangsung aman.

Ia mengatakan beberapa waktu lalu terjadi gangguan keamanan di Kabupaten Pegunungan Bintang yang dilakukan KSB sehingga menimbulkan ketakutan masyarakat.

"'Trauma healing' dan komunikasi sosial (komsos) dilakukan untuk membantu masyarakat menghilangkan trauma yang dialami dan kembali bersekolah," kata Mayor Arh Simanjuntak.

Ia berpesan agar masyarakat melaporkan jika melihat kelompok-kelompok yang sering menebar aksi teror kepada penduduk, anggota TNI, dan Polri.

"Jika ada orang yang mencurigakan segera laporkan karena hal itu dapat meminimalisir terjadinya gangguan.Untuk para pemuda diharapkan tidak ikut dan bergabung dengan kelompok tersebut," paparnya.

Komandan Koramil 1715-01/Oksibil Kapten Cba Dwi Wawan mengatakan saat ini aparat keamanan TNI-Polri giat melaksanakan patroli untuk memberikan rasa aman, sekaligus menjaga masyarakat dari gangguan KSB.

"Kami yang merupakan aparat teritorial akan berupaya membantu masyarakat mengatasi kesulitannya," katanya.(ar)